FESTIVAL BUDAYA DAERAH KABUPATEN BOGOR 2019
Pada tanggal 7 April 2019, Disbudpar Kabupaten Bogor telah melaksanakan Festival Budaya Daerah (Helaran) 2019. Berlokasi di Stadion Pakansari,Cibinong, acara ini sukses menarik ribuan pengunjung. Festival ini juga turut dihadiri oleh 16 Duta Besar negara sahabat.
Seperti tahun sebelumnya, dalam Festival ini ditampilkan kesenian budaya dari 40 kecamatan se-Kabupaten Bogor. Ada parade pakaian adat, tari-tarian, hingga pawai mobil hias. Semua ditampilkan dalam event yang sudah memasuki tahun ke-lima ini.
Perlu diketahui bahwasanya Kabupaten Bogor terdiri dari 40 kecamatan dan memiliki potensi kekayaan kesenian tradisional yang sangat beragam. Setiap kesenian memiliki ciri khas masing-masing, yang lahir dari khasanah wilayahnya.
Disbudpar Kab.Bogor melalui Festival Budaya Daerah berusaha untuk menampilkan semua kekayaan seni budaya tersebut.